Studi Jepang
5/16/2010Sastra Jepang Universitas Airlangga, adalah salah satu jurusan di Fakultas Ilmu Budaya yang mengkaji tentang ke-Jepangan. Pada awal berdiri, sebenarnya Sastra Jepang Unair mendaftarkan diri sebagai Studi Jepang Unair, namun pemerintah memberi nama Sastra Jepang Unair.
Mengapa mendaftarkan diri sebagai Studi Jepang Unair?
Karena di dalamnya tidak hanya mempelajari tentang ke-Jepangan dari segi sastra atau linguistik saja, namun juga mengkaji tentang sejarah dan budayanya.
Karena itulah, walaupun kepada masyarakat luar nama kita dikenal sebagai Sastra Jepang Unair, namun sebenarnya di dalamnya kita adalah Studi Jepang Unair yang mengkaji tentang ke-Jepangan. Di sini, kita lebih menfokuskan pada Kajian tentang Kebudayaan Perkotaan.
Pertanyaan, Saran dan Kritik? Klik Disini ! ^o^
0 komentar