NAKAYOSHI NAITO 2013

11/01/2013

Nakayoshi Naito 2013




Sedikit terlambat memang, tapi yah mari kita membahas tentang NAKAYOSHI NAITO 2013 yang diadakan untuk para mahasiswa baru Sastra Jepang Universitas Airlangga pada tahun 2013. Acara ini memiliki acara inti yang berlangsung dari tanggal 4 Oktober 2013 - 6 Oktober 2013 di Villa Pacet Claket Indah, Mojokerto. 

Acara Nakayoshi Naito kali ini mengambil tema いっしょうに 戦おう 生き残ろう "Bersama-sama Berjuang dan Bertahan", sesuai dengan tema acara, NN kali ini diharapkan bisa membuat para kohai dan senpai untuk bisa lebih akrab dan saling mengenal melalui berbagai macam kegiatan di dalam NN. 

Sebagai awal, para mahasiswa baru dibagai dalam berbagai kelompok untuk melakukan kegiatan outboundi yang sudah disiapkan oleh para panitia. Peserta yang memenangkan game outbound akan mendapatkan penghargaan dengan memperoleh pin Niseikai dan penambahan point kelompok. Point-point yang dikumpulkan akan diakumulasikan untuk mendapatkan kelompok terbaik di akhir acara. Di puncak acara, para peserta NN diajak untuk mengevaluasi diri sendiri. Selain itu dalam inisiasi yang dilakukan pada dini hari ini, para peserta NN diharapkan akan menemukan esensi yang terkandung dalam Nakayoshi Naito.

Nah untuk tahu lebih jauh tentang tujuan Nakayoshi Naito, silakan membaca visi dan misi NN di bawah ini :

  • Menyambut mahasiswa baru angkatan 2013 Departemen Sastra Jepang Fakultas Ilmu Budaya Universitas Airlangga.
  • Menjalin hubungan kekeluargaan serta menumbuhkan rasa solidaritas di antara mahasiswa Departemen Sastra Jepang Fakultas Ilmu Budaya Universitas Airlangga.
  • Menghilangkan sikap senioritas dari mahasiswa angkatan sebelumnya agar tidak terbentuk jarak antarmahasiswa yang berbeda angkatan.
  • Memperkenalkan mahasiswa baru pada kehidupan Departemen Sastra Jepang Fakultas Ilmu Budaya Universitas Airlangga.
  • Mengembangkan softskill mahasiswa, terutama dalam hal manajemen diri, kepemimpinan, dan kerjasama.

Semoga Nakayoshi Naito 2013 yang sudah berlangsung ini akan memberikan gambaran tentang Niseikai kepada para mahasiswa baru Sastra Jepang Universitas Airlangga. Saling menjaga kekompakan dan kekeluargaan dalam lingkup ini. Membagi pengetahuan dan ilmu bersama.

Nah, para mahasiswa baru Sastra Jepang tahun 2013, selamat datang. Selamat bergabung di keluarga besar Niseikai.















 

You Might Also Like

0 komentar